Borlindo Makassar Toraja Malam di Makassar waktu itu terasa biasa saja. Jalanan masih hidup, kendaraan berlalu-lalang, dan udara kota belum sepenuhnya dingin. Namun bagi saya, malam itu menandai awal sebuah perjalanan panjang menuju Toraja. Perjalanan darat yang selalu punya cerita sendiri, apalagi jika ditempuh pada malam hari, ketika kota perlahan ditinggalkan dan jalanan mulai lengang. Saya tiba lebih awal di kantor Borlindo Makassar tepatnya di Jalan Jalur Lingkaran Barat . Lokasi ini merupakan kantor baru yang sebelumnya berada di ruko HCC, Jl. Perintis Kemerdekaan Blk. A No.2, Tamalanrea Indah, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar. Datang tidak terburu-buru justru memberi kesempatan untuk memulai perjalanan dengan lebih santai. Di sini, saya sempat mandi terlebih dahulu. Fasilitasnya cukup mengejutkan. Tersedia banyak toilet dan kamar mandi, semuanya bersih dan terawat. Untuk ukuran kantor PO bus, ini terasa sangat nyaman. Ruang tunggunya pun luas, rapi, dan membuat penumpang bis...
Henri Sinurat
jalan yang pasti pasti, yang pasti jalan jalan